Pentas Duta Seni Klaten di TMII
Pemerintah Kabupaten Klaten bekerjasama dengan Badang Penghubung Provinsi Jawa Tengah menyelenggarakan Pentas Seni Kabupaten Klaten yang bertempat di Anjungan Jawa Tengah Taman Mini Indonesia Indah (TMII). Pentas yang diselenggarakan pada Minggu 21 Mei 2023 ini mengangkat potensi daerah Kabupaten Klaten dengan menampilkan pertunjukan Teater Tari "Gerebeg Ketupat Jimbung".
Kepala Disbudporapar Kabupaten Klaten, Sri Nugroho, S.IP, M.M menyampaikan bahwa Gerebeg Ketupat Jimbung merupakan tradisi Kabupaten Klaten yaitu kirab gunungan Ketupat yang diselenggarakan tiap Bulan Syawal tepatnya 1 Minggu setelah lebaran bertempat di Bukit Sidoguro, Krakitan Bayat, Klaten. Tradisi ini sebagai wujud syukur warga Klaten yang telah melaksanakan ibadah puasa selama satu bulan penuh, juga sebagai syukur Kepada Tuhan Pencipta Alam yang senantiasa mengaruniakan keberkahan. Selain itu Sri Nugroho, S.IP, M.M juga menyampaikan terima kasih kepada semua pihak yang terlibat dalam pelaksanaan kegiatan ini, terutama Paguyuban Warga Klaten di Jabodetabek yang telah hadir di Anjungan Jawa Tengah TMII. Semoga acara ini bisa menghibur warag Klaten dan juga sebagai sarana silaturahmi Warga Perantau Klaten di Jabodetabek.