Rangkaian Kegiatan Hari Jadi Klaten dan HUT RI
Selama dua bulan warga Kabupaten Klaten akan dimanjakan berbagai even yang diselenggarakan dalam rangka Peringatan Hari Jadi ke-219 Kabupaten Klaten yang jatuh pada 26 Juli 2023 dan HUT ke-78 Repiblik Indonesia. Berbagai rangkaian kegiatan dalam rang Hari Jadi Klaten yang mengambil tema Saiyeg Saeka Praya diantaranya festival dan karnaval.
Setelah vakum selama tiga tahun akibat pendemi covid 18 yang tidak hanya melanda Indonesia, karnaval maupun kirab budaya akan diselenggarakan tiga kali. Ketuganya yaitu Klaten Lurik Carnival (KLC) yang akan diselenggarakan pada tanggal 30 Juli 2023, karnaval budaya 19 Agustus dan karnaval pembangunan 20 Agustus 2023. Menurut Kepala Dinas Kebudayaan Kepemudaan dan Olahraga dan Pariwisata Kabupaten Klaten, Sri Nugroho, S.IP, MM, ada beberapa kegiatan yang dilaksanakan Disbudporapar guna memeriahkan Hari Jadi Klaten dan HUT RI tahun ini salah satunya kirab budaya . Selengkapnya rangkaian kegiatan yang masih ada hubungan dengan Disbudporapar :
- Festival Dalang Anak dan Remaja yang digelar pada tanggal 22 - 23 Juli 2023 di Joglo Tumiyono.
- Klaten Lurik Carnival, 30 Juli 2023 di sepanjang Jalan Pemuda.
- Klaten Fashion Festival, 5 - 6 Agustus di Monumen Juang 56 Klaten
- Festival lampu lampion yang akan menghiasi Bukit Sidoguro mulai 5 hingga 20 Agustus 2023
- Festival Perahu Rakit di Rowo Jombor, pada tanggal 6 Aguistus 2023.
- Karnaval Budaya 19 Agustus 2023 di sepanjang Jalan Pemuda.
- Karnaval Pembangunan akan meramaikan sepanjang Jalan Pemuda pada tanggal 20 Agustus 2023.
- Lomba Lukis Pelajar 22 Agustus di Monumen Juang Klaten.
- Festival Musik Keroncong di Bukit Sidoguro, 26-27 Agustus 2023.